7 Hal yang Wajib Ibu Hamil Tahu Tentang Trimester Ke-3

7 Hal yang Wajib Ibu Hamil Tahu Tentang Trimester Ke-3
Di Posting Oleh : NAMA BLOG ANDA (NAMA ANDA)
Kategori : Hamil

Masa kehamilan trimester ketiga adalah masa di mana ibu hamil wajib siap dan fokus dalam menjalankan persalinan. Ya, masa-masa ini adalah masa yang tinggal sedikit lagi sang ibu melahirkan putra atau putri kesayangan, yang sudah dikandungnya selama 9 bulan lamanya.

Di masa seperti ini, sang suami juga wajib turut andil dalam menyiapkan persalinan sang istri. Merawat sepenuh hati juga wajib dilakukan. Tapi yang paling penting, baik ibu maupun ayah wajib tahu hal-hal penting yang bakalan terjadi di trimester ketiga ini.

Hal-hal apakah itu? Berikut sudah kami siapkan sederet hal yang wajib ibu hamil tahu tentang trimester ketiga. Langsung simak aja yuk!

1. Badan Ibu Akan Mengalami Pembengkakan

Badan Ibu Hamil Membesar

Pada usia kandungan minggu ke 25 dan 26 merupakan awal dari pembengkakan tubuh Ibu di beberapa tempat. Hal ini terjadi karena kenaikan berat badan ibu yang cukup drastis. Selain itu, pada usia ini bayi akan mulai belajar bernafas melalui hidung dan sering merespon aktivitas ibu, seperti menendang dan sebagainya.

2. Waspadai Kelahiran Prematur

Ibu Hamil Kelahiran Prematur

Usia 27 hingga 28 merupakan usia waspada. Ibu harus lebih hati-hati dalam beraktivitas dan mengkonsumsi nutrisi. Karena usia kandungan ini rawan untuk terjadi prematur. Seperti yang diketahui kelahiran prematur sebaiknya dihindari karena sistem imun dan kerja paru-paru masih baru tebentuk saat pada usia kandungan ini.

3. Dehidrasi dan Susah Tidur

Ibu Hamil Dehidrasi dan Susah Tidur

Itulah yang sering terjadi pada usia kandungan 29 dan 30 minggu. Berat bayi yang mulai mencapai 1 kg lebih serta panjang yang bisa mencapai 40 cm membuat ibu susah menemukan posisi nyaman untuk tidur. Alhasil ibu biasanya cenderung susah tidur dan dehidrasi.

4. Bayi Mulai Mengingat dan Organ Nyaris Sempurna

Organ Bayi Sempurna

Usia kandungan 31 dan 32 minggu perkembangan otak bayi nyaris sempurna. Bayi sudah mulai merekam suara yang masuk. Olah karena itu mendengarkan musik serta ayat-ayat suci menjadi langkah cerdas ibu hamil. Tidak hanya otak, tubuh bayi pun nyaris sempurna. Hanya paru-paru dan sistem pencernaan yang masih proses. Sangat baik bagi ibu mengkonsumsi nutrisi yang mengandung omega dan zat besi.

5. Kekebalan Bayi Meningkat

Ibu Hamil Kekebalan Bayi Meningkat

Sistem kekebalan bayi meningkat serta jaringan lemak dan tubuh bayi semakin kuat. Alhasil berat bayi pada usia kandungan 33 dan 34 ini bisa mencapai 2 kg. Ibu hendaknya tetap mengkonsumsi asupan gizi seimbang bagi ibu dan anak. Satu hal lagi pada usia ini kesulitan tidur dan sering susah buang air akan lebih sering terjadi pada usia kandungan ini.

6. Emosi Ibu Labil

Emosi Ibu Hamil Labil

Hal ini biasanya terjadi pada usia kandungan 35 minggu. Kelelahan serta sakit pada beberapa bagian tubuh ibu kadang berdampak pada emosi ibu. Tidak sedikit ibu menjadi labil dan mudah emosi. Untuk kandungan, pada usia ini volume air ketuban mulai berkurang.

7. Siap dan Fokus Menanti Kelahiran

Ibu Hamil Persalinan

Usia kandungan 36 minggu adalah puncak dari kehamilan ibu. Beberapa kelehan dan keluhan semasa kehamilan mulai berkurang karena menunggu kelahiran si buah hati. Oleh karena itu bagi ibu ataupun ayah harus tetap fokus dan siaga. Karena proses kelahiran bisa datang kapan saja.

Nah, itu dia tadi sederet hal yang wajib ibu hamil tahu tentang trimester ketiga. Pun, para suami juga wajib tahu supaya tidak salah langkah dalam mendampingi sang istri menuju ke persalinan nanti.

0 Response to "7 Hal yang Wajib Ibu Hamil Tahu Tentang Trimester Ke-3"

Post a Comment